latest articles

Destinasi Wisata DI Pulau Lemukutan



Kalimantan adalah misteri. Pulau ini memiliki banyak objek wisata alam yang masih perawan. Dari sekian banyak destinasi wisata di Kalimantan, mari kita fokus sejenak ke Kalimantan Barat, tepatnya di Pulau Lemukutan.

Pulau Lemukutan masuk dalam kawasan Kalimantan Barat dan menjadi salah satu pesona wisata bahari di sekitaran Pontianak. Awal mula sebutan Pulau Lemukutan berasal dari cerita rakyat yang mengatakan bahwa pulau ini berbentuk mirip dengan seekor lembu. Kondisi hutan tropis yang masih sangat dijaga oleh masayarakat setempat menjadikan tempat ini masih begitu cantik dan alami. 

Pulau ini sangat terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Tak banyak yang menyangka bahwa di tengah pulau yang khas dengan lahan gambutnya ini justru tersimpan surga yang begitu menakjubkan. Jika berkesempatan berlibut ke Pulau Lemukutan, jangan lewatkan berbagai aktivitas seru berikut.

Pulau Lemukutan adalah pulau kecil yang terletak di wilayah teritorial Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. Pulau ini dihuni oleh warga asli yang masih menjalani hidup secara tradisional. mengunjungi pulau ini, Sobat pesona akan merasakan keseruannya bahkan sejak perjalanan berangkat ke pulau tersebut.


Untuk menuju Pulau Lemukutan, dari Bengkayang kita harus menyeberang dengan kapal yang dikelola oleh para nelayan di daerah tersebut. Tempat menyeberang tersebut bernama Teluk Suak. Ada cukup banyak kapal nelayan yang bisa disewa untuk menempuh perjalanan laut ke Pulau Lemukutan, harganya pun terbilang murah, hanya sekitar Rp200 ribu per kapal yang bisa mengangkut 8 hingga 10 penumpang.

Laut yang Jernih
Setelah menaiki kapal dari Teluk Suak, waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke Pulau Lemukutan kurang lebih satu jam. Tidak begitu lama, bukan? Tak perlu khawatir merasa bosan saat perjalanan, sebab laut di Teluk Suak sangatlah indah dan jernih. Bahkan, kita dapat melihat ikan-ikan laut dari atas kapal.

Setelah tiba di pulau, mata kita langsung dimanjakan oleh pulau yang masih sangat asri dan hijau. Laut di sekitar pulau ini pun sangat jernih. Jika Sobat Pesona ingin menaruh barang terlebih dulu, tersedia beberapa penginapan murah. Tapi, tak ada salahnya juga jika Sobat Pesona langsung bermain air dan berenang di tepi pantai pulau ini.

Ada beberapa aktivitas menarik yang dapat Sobat Pesona lakukan di Pulau Lemukutan. Selain berenang dan bermain air di pantai, Sobat Pesona bisa menuju dermaga pulau untuk berfoto. Di dermaga tersebut, kita dapat melihat indahnya lautan di pulau ini dari jembatan kayu.

Tak cukup sampai di situ, kita juga dapat membakar ikan di malam hari dari hasil tangkapan nelayan yang menghuni pulau ini. Bayangkan betapa menariknya makan ikan bersama masyarakat setempat sambil mendengar suara debur ombak dari lautan yang mengelilingi pulau ini.

Spot Bungaron, Terumbu Karang Eksotis di Pulau Lemukutan

pulau lemukutan

keindahan bawah laut di Lemukutan. Foto oleh @pulau.lemukutan


Spot Bungaron merupakan salah satu titik di Pulau Lemukutan yang konon katanya memiliki pemandangan bawah laut paling epik. Di spot ini wisatawan dapat melakukan kegiatan snorkeling untuk menyapa secara langsung kekayaan alam Kalimantan Barat. Deretan terumbu karang dan ratusan ikannemo berwarna-warni siap memanjakan mata. Jangan lupa untuk membawa kamera underwater, karena akan ada banyak spot yang harus diabadikan keindahannya. 


pulau lemukutan

Airnya yang jernih dan bersih. Foto oleh @pulau.lemukutan


Jika tak handal berenang atau takut masuk ke air, wisatawan tak perlu khawatir akan kehilangan momen berharga ini. Karena kondisi perairan yang sangat jernih dan bersih, maka pemandangan bawah laut di titik Bungaron ini ternyata bisa dilihat dari atas perahu.


Tips: Untuk wisatawan yang ingin melakukan snorkeling ada baiknya untuk menyiapkan alat dari titik keberangkatan. Ini karena di Pulau Lemukutan memang masih minim fasilitas. Atau jika tak mau repot wisatawan bisa menggunakan jasa tour operator, jadi tak perlu pusing lagi memikirkan peralatan. 

Menjadi Warga Lokal Sesaat di Pulau Lemukutan

pulau lemukutan

Berbaur dengan warga lokal Lemukutan. Sumber

Meski memiliki potensi wisata yang menggiurkan, namun nyatanya pulau ini belum didukung akomodasi yang memadai. Ini terbukti dari minimnya fasilitas akomodasi penginapan atau pun hotel. Tapi di sisi lain hal ini justru memberikan kesempatan emas bagi para wisatawan untuk bisa hidup berbaur dengan masayarakat lokal Lemukutan. 

Wisatawan harus menginap di rumah-rumah warga lokal setempat karena keterbatasan penginapan. Mereka justru bisa mengenal lebih dekat bahkan merasakan langsung bagaimana rasanya menjadi warga lokal Pulau Lemukutan yang sesungguhnya. Makan bersama, mengobrol dan berbagi cerita dengan warga lokal pastinya akan jadi pengalaman berharga yang tak terlupakan sampai kapan pun. 

Tips: Untuk bisa berbaur dengan baik dengan warga lokal Pulau Lemukutan, wisatawan sebaiknya bersikpa ramah pada warga. Dan yang pasti wisatawan harus mengikuti adat dan peraturan yang berlaku di Lemukutan. Karena bagaimanapun, di mana bumi dipijak maka disitulah langit dijungjung. 

Berkano Menikmati Keindahan Bahari Lemukutan

pulau lemukutan

Bermian kano sambil menikmati keindahan Pulau Lemukutan. Foto oleh @lemukutan_island

Tak hanya bisa dinikmati dengan snorkeling, Pulau Lemukutan juga bisa dinikmati dengan cara bermain kano. Selain bisa untuk melathi kemampuan fisik, bermain kano di Lemukutan juga bisa menyegarkan mata. Sambil mengayuh dayung sesekali wisatawan bisa berhenti untuk menikmati pemandangan bawah lautnya. 

Sama halnya dengan snorkeling, ada baiknya wisatawan untuk memeprsiapkan alat kano sendiri atau menggunakan jasa tour operator. Sehingga untuk keperluan atau peralatan kano bisa disediakan oleh tour operator tersebut. 

Menikmati Bakar Ikan di Lemukutan

pulau lemukutan

Menghabiskan malam di tepi pantai sambil bakar ikan. Foto oleh @pulau.lemukutan

Yang selalu jadi andalan pedesaan tepi laut adalah hasil laut, entah itu berupa ikan atau seafood lainnya. Jadi salah satu aktivitas yang tak boleh dilewatkan saat berlibur di Pulau Lemukatan adalah menghabiskan malam sambil bakar ikan di tepi pantai. Lebih asyik lagi sambil menyalakan api unggun dan bermain musik bersama sahabat atau keluarga. 

Jarang-jarang bukan, bisa berkumpul bersama orang terkasih dengan suasana damai yang jauh dari kebisingan. Saling tertwa bersama sambil menikmati hidangan seafood yang dimasak dengan tradisional. Akan jadi satu momen liburan yang tak terlupakan. 

FYI: wisatawan bisa membeli ikan dari nelayan lokal. Atau untuk yang menggunakan jasa tour operator biasanya sudah disediakan secara khusus. 

Menyambut Senja Romantis di Lemukutan

pulau lemukutan

Senja di Lemukutan. Foto oleh @alfitadewi

Senja selalu bisa memberikan ketenangan, apapun kondisinya. Begitu juga senja di Pulau Lemukutan yang begitu hangat dan cantik. Duduk santai di dermaga sambil menghantarkan matahari kembali ke peraduan setelah seharian beredar sudah pasti akan jadi momen super romantis. Apalagi jika menikmati senja bersama orang terkasih atau pasangan halal. Dunia serasa milik berdua. 

Area dermaga juga biasanya dimanfaatkan wisatawan untuk berfoto. Ada dua angle foto yang bisa diambil. Satu dengan latar belakang bukit hijau di daratan, atau bisa juga mengambil angle dermaga dengan latar lautan lepas. Sama-sama indah. 

Sumber :
Read more

Ayo Berkunjung Ke Bumi Khatulistiwa, segudang tempat-tempat wisata yang bikin kagum dan takjub.




Warna Kalbar



Sumber
Read more

Agen Tiket

Kami bergerak dalam pelayanan jasa tiketing semua maskapai penerbangan, baik domestik maupun luar negeri. yang Amanah, Jujur, Cepat dan Tepat. 

Melayani :
1. Tiket Pesawat
2. Tiket Kereta Api
3. Tiket Konser dalam Negeri
4.  Pembayaran Rekening Listrik

Pelayanan Secara Online...

Alamat : Perumahan Manday Lestari Permai No. A20
             Jalan Husien Hamzah Pal Lima - Pontianak Barat
             Kotamadya Pontianak


CP :
(WA) +6281-3456-03-555
(Tlp.) +62857-508-70-333


Read more

Destinasi Wisata Pantai Temajuk, Sambas - Kalbar

Pantai Temajuk terletak di desa Temajuk, desa yang berada di sebelah utara bagian barat pulau Kalimantan, hanya berjarak 4 kilometer dari Telok Melano, Malaysia. Desa ini secara administatif berada di Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat yang berbatasan langsung dengan Malaysia.  Desa ini memiliki garis pantai sangat panjang yakni sekitar 60 kilometer, dan disini terdapat lah Pantai Temajuk yang cantik itu.

 

pantai temajuk kalimantan baratpantai temajuk
Pantai_Temajuk kalbar
Pasirnya yang berwarna coklat memberi panorama eksotis disanding dengan luasnya laut biru.  Selain itu Pantai Temajuk ini sering disinggahi penyu untuk bertelur saat malam hari.
Peta Pulau Temajok, Paloh, Kab Sambas Prov. Kalimantan Barat : LIHAT
Sumber 
Read more

PESAN TIKET ONLINE

Kami bergerak dalam pelayanan jasa tiketing semua maskapai penerbangan, baik domestik maupun luar negeri. yang Amanah, Jujur, Cepat dan Tepat. 



Melayani :
1. Tiket Pesawat
2. Tiket Kereta Api
3. Tiket Konser dalam Negeri
4.  Pembayaran Rekening Listrik

Pelayanan Secara Online...

Alamat :
Perumahan Manday Lestari Permai No. A20
Jalan Husien Hamzah Pal Lima - Pontianak Barat
Kotamadya Pontianak


CP : (WA) +6281-3456-03-555
       (Tlp.) +62857-508-70-333


Panduan Maps:


Read more